Jumat, 12 Juni 2020

Contoh Soal Penjas Kelas X Semester 2 dan Kunci Jawabannya (Essay Part-2)

Pada contoh soal Penjas SMA dan jawaban bagian pertama yang berisikan soal nomor 1 sampai dengan 15, telah dibahas materi tentang bola voli dan bola basket. Pada tulisan berikutnya atau bagian kedua ini, berisikan tentang softball, dimulai dari nomor 16 - 30

Baca juga: materi yang sama dalam bentuk PG: Contoh Soal Penjas Kelas X Semester 2 dan Kunci Jawabannya (PG Part-2)

16. Teknik memukul merupakan dasar dari....
Jawaban: permainan softball

17. Taktik membuat mati dengan lebih baik dilakukan daripada...
Jawaban: mencoba-coba mematikan permainan lawan yang belum tentu

18. Dalam proses dua mati, jika dalam keadaan base punh pelari (full base), fielder melempar bola kepada....
Jawaban: catcher sebelum membakar home plate.

19. Fore out dapat dilakukan oleh setiap fielder atau pemain yang bertanggung jawab menjaga bse untuk membakar....
Jawaban: base sebelum pelari yang terpaksa dapat mencapai base tersebut.

20. Sebagai pemain penjaga lapangan harus selalu siap, waspada, dan....
Jawaban: pandai menganalisis kemungkinan yang terjadi sebelum permainan.

21. Strategi pertahanan yang terakhir adalah mencoba mematikan lebih dari....
Jawaban: seorang pemain

22. Pukulan batter yang dapat digunakan dalam situasi jika tim telah unggul satu angka dan belum terjadi dua out adalah...
Jawaban: batter out

image by: pixabay.com


23.  Sacrifice fly harus dilakukan oleh seorang....
Jawaban: batter yang baik

24. Taktik yang dapat digunakan dalam situasi jika tim telah unggul satu angka dan belum terjadi dua out adalah....
Jawaban: hit and run

25. Usaha batter melakukan pukulan ke arah first base, pitcher, atau third base, untuk membantu pelari menuju base didepannya disebut....
Jawaban: sacrifice bunt

26. Taktik adalah...
Jawaban: suatu usaha atau siasat dari suatu regu yang diterapkan dalam pertandingan dengan tujuan untuk memperoleh kemenangan

27. Sebutkan cara-cara dalam mencuri base:
Jawaban:
a. Single Steal
b. Double Steal

28. Teknik sacrifice fly adalah....
Jawaban: teknik yang dilakukan pada saat pertandingan berlangsung ketat. Hal ini dilakukan sebelum terjadi dua mati atau selisih nilai tidak lebih dari dua.

29. Taktik penyerangan yang sering digunakan oleh pemain softball adalah...
Jawaban:
a. Pukulan tanpa ayunan
b. Pukul dan lari
c. Mencuri base
d. Pukulan melayang

30. Hit and run adalah....
Jawaban: siasat yang dilakukan oleh batter untuk membantu agar base runner dapat maju beberapa base di depannya.

Oke, lanjut ke bagian 3 yang berisikan materi penjas tentang lari, silahkan klik disini